Selasa, 24 Oktober 2017

PROFIL RADITYA DIKA


Sosok Raditya Dika memang menjadi sosok yang paling digemari secara ia merupakan sosok yang serba bisa mulai dari penulis,pelawak,aktor,sutradara serta Youtuber memulai karir pada tahun 2005 dengan menjadi blogger pemilik nama lengkap Dika Angkasaputra Moerwani ini menerbitkan buku pertamanya yang berjudul "Kambing Jantan : Sebuah Catatan Harian Pelajar Bodoh" yang terinspirasi dari pengalamannya saat kuliah di Adelaide,Australia kemudian ia juga menerbitkan beberapa buku lainnya yang kemudian diangkat ke dalam film tidak lama kemudian ia juga mencoba peruntungannya menjadi aktor,penulis dan sutradara dari beberapa film beberapa film yang ia garap antara lain Kambing Jantan,Cinta Dalam Kardus,Malam Minggu Miko,Cinta Brontosaurus,Marmut Merah Jambu,Manusia Setengah Salmon,Koala Kumal,Single,Hangout serta The Guys setelahnya ia mencoba menjadi pelawak tunggal (Stand Up Comedian) dan ia pernah menjadi host dan juri Stand Up Comedy Indonesia (SUCI) yang tayang di Kompas TV dimana pada musim pertamanya ia tampil sebagai Host bersama Pandji Pragiwaksono lalu kemudian ia tampil sebagai juri SUCI bersama Indro Warkop sebelum akhirnya digantikan oleh Cak Lontong setelahnya ia juga tampil sebagai juri dalam acara Stand Up Comedy Academy yang ditayangkan Indosiar bersama beberapa pelawak dan Komika terkenal lainnya seperti Ernest Prakasa,Abdel,Babe Cabita,Ge Pamungkas,dll   

  • Nama Lengkap : Dika Angkasaputra Moerwani
  • Nama Populer : Raditya Dika
  • Lahir : 28 Desember 1984
  • Tempat Lahir : Jakarta,Indonesia
  • Orang Tua : Joeslin Nasution & Tetty Nasution


  • Saudara Kandung :
  • 1. Gianty Yuneztia Putri Nasution
  • 2. Kianty Yunaztia Putri Nasution 
  • 3. Yudita Asih Putri Nasution
  • 4. Edgar Romando Asa Putra Nasution 
Sosial Media :
Twitter : @radityadika
Instagram : @raditya_dika

Buku :
  • Kambing Jantan : Sebuah Catatan Pelajar Bodoh (2005)
  • Cinta Brontosaurus (2006)
  • Radikus Makankakus (2007)
  • Babi Ngesot (2008)
  • Marmut Merah Jambu (2010)
  • Manusia Setengah Salmon (2011)
  • Koala Kumal (2015)
  • Ubur Ubur Lembur (2018)

Filmografi :
  • Kambing Jantan The Movie (2009)
  • Maling Kutang (2009) sebagai penulis skenario
  • Malam Minggu Miko (2012)
  • Cinta Brontosaurus (2013)
  • Cinta Dalam Kardus (2013)
  • Manusia Setengah Salmon (2013)
  • Marmut Merah Jambu (2014)
  • Malam Minggu Miko The Movie (2014)
  • Marmut Merah Jambu The Series (2015) sebagai Sutradara dan Penulis Skenario
  • Single (2015)
  • Koala Kumal (2016)
  • Hangout (2016)
  • The Guys (2017)
  • Target (2018)
Acara TV :
  • Comic Action (Kompas TV)
  • Stand Up Comedy Indonesia (Kompas TV)
  • Galau Nite (Metro TV)
  • Provocative Proactive (Metro TV)
  • Gen Z (Trans 7)
  • Stand Up Comedy Academy (Indosiar)