Selasa, 31 Juli 2018

MY TOP 10 FAVORITE MOVIES (PART I)

Kayaknya kurang afdol kalo gue nggak sebut beberapa film yang menjadi favorit gue dan akan diposting 10 film favorit gue inilah film pertama favorit gue :

1.The World Is Not Enough (1999)









































Film James Bond ke-19 yang dirilis tahun 1999 serta merupakan film Bond ketiga yang dibintangi Pierce Brosnan ini merupakan salah satu film James Bond favorit gue karena kebetulan gue suka film ini justru lebih karena banyak aksi menantangnya dan menurut gue penampilan ketiga Pierce Brosnan sebagai Bond sudah mulai keliatan namun untuk segi soundtrack gue justru lebih suka "The World Is Not Enough" yang dinyanyikan oleh band Garbage dibandingkan lagu tema film James Bond terdahulu yang pernah gue tonton sebelumnya 


Minggu, 29 Juli 2018

SI DOEL THE MOVIE


14 Tahun telah berlalu sejak Sarah (Cornelia Agatha) pergi meninggalkan Doel (H.Rano Karno) tanpa kabar dan perpisahan yang jelas hingga Doel tampak masih merindukan sosok Sarah dihatinya meski kini Doel sudah menikah dengan Zaenab (Maudy Koesnaedy) hingga akhirnya suatu saat Doel memutuskan untuk pergi mencari keberadaan Sarah yang diketahui tengah berada di Belanda dengan bantuan Hans (Adam Jagwani) sahabat Doel yang juga saudara sepupu Sarah ia terbang ke Amsterdam, Belanda dengan ditemani oleh Mandra (H.Mandra YS) untuk mencari Sarah dan juga Dul Kecil (Rey Bong) anak dari pernikahannya dengan Sarah namun kini Doel tengah dalam sebuah pilihan yang tentunya sulit apakah ia akan tetap mencintai Sarah meski kini sudah bersama dengan Zaenab akhirnya kerinduan akan film Si Doel tampak akan terobati kini setelah 14 tahun sinetron popular Si Doel Anak Sekolahan akan dibuat versi filmnya dengan judul "Si Doel The Movie" dan pemain film ini masih sama seperti serial TVnya seperti apakah cerita selanjutnya saksikan "Si Doel The Movie" yang akan tayang di bioskop pada tanggal 2 Agustus 2018


Pemain :
H.Rano Karno  : Kasdullah / Doel
Cornelia Agatha : Sarah
Maudy Koesnaedy : Zaenab
H.Mandra YS : Mandra
Suty Karno : Zaitun / Atun
Adam Jagwani : Hans
Hj.Aminah Cendrakasih : Lela / Mak Nyak
Salman Al-Farisi : Ahong
Rey Bong : Abdullah / Dul Kecil (Anak Doel & Sarah)
Ahmad Zulkhoir : Abi Kartubi (Anak Atun)